Sabtu, 28 Desember 2013

Evaluasi Akhir Tahun


Sebaiknya kita evaluasi. Berkaca pada masa lalu untuk menatap tegak masa depan. 

Jujur adalah kunci kesuksesan sebuah evaluasi. Sampaikan apa adanya, jangan sampai ada manipulasi. Karena evaluasi adalah terhadap diri sendiri. Sedangkan mereka yang berlaku jujur kepada orang lain adalah mereka yang paling bisa jujur terhadap diri sendiri.

Jumat, 27 Desember 2013

Brother Yuri Hayamato: “Aku Telah Kembali ke Islam”


Seorang “brother” kita yang berdarah Jepang-Vietnam berusia 19 tahun, Yuri Hayamato (ubah nama sekarang Mohammed Kamarov) menerima Islam dengan perjalanan spiritualnya yang panjang. Ia adalah seorang mahasiswa dan lahir di sebuah keluarga ateis. Brothers dan sisters lain memetik hikmah dari kisah inspirasi beliau, betapa Yuri menghadapi kebencian, kemarahan, laporan dan pemberitaan media yang palsu mengenai islam, dan rasa ingin tahu membuat dia akhirnya memilih & menerima agama sempurna ini.

Di Balik Keajaiban Pelukan bagi Anak


SUDAHKAH memeluk anak Anda hari ini? Banyak yang merasa risih dan menyepelekan perlakuan yang tampaknya kecil ini. Tapi tahukah Anda? Perlakuan kecil ini ternyata berdampak cukup besar terhadap anak. Mulai dari timbulnya rasa percaya diri dari anak, merasa disayangi dan diperhatikan.
Ya, pelukan ternyata bukan hanya perwujudan kasih sayang tapi juga memiliki manfaat untuk fisik dan psikologis. Bagi anak, pelukan yang penuh kelembutan merupakan sesuatu yang menenangkan dan dapat membantu mengoptimalkan proses tumbuh kembangnya.

Inilah Sebab-Sebab Malas Beribadah


Hal apa saja yang bisa membuat seseorang malas beribadah ? 
Pertama : Bergelimang dengan perbuatan dosa dan maksiat.
Sebab pertama dari beberapa sebab yang menjadikan seorang malas dalam beribadah adalah bergelimang dalam dosa dan maksiat. Sufyan Ats-Tsauri pernah menuturkan, “Saya pernah tidak bisa menjalankan shalat tahajjud selama 5 bulan. Hanya karena 1 dosa yang dulu aku lakukan.” (atau ucapan yg senada)
Nah, bagaimana dengan kita?

Ratu Yordania dan Palestina


Dikutip oleh Al Samih Post, salah satu koran kenamaan Yordania, diinformasikan Ratu Yordania Rania yang merupakan wanita berdarah Palestina yang lahir dan besar di Yordania ini merasa “gerah” karena Rakyat Palestina selalu “memuja” Indonesia. Beliau berkata: “Ada apa dengan Indonesia? Saya tahu mereka paling aktif dalam relawan ke Gaza, namun selain indonesia masih ada yang lain kan? Termasuk Yordania. Kenapa rakyat Palestina tidak bisa melihat yang lain?”

Rabu, 25 Desember 2013

Hidup Di Dunia Yang Singkat


Suatu hari seorang ayah mengajak anaknya pergi berziarah ke makam kakeknya. Sang ayah bermaksud mengajarkan kepada anaknya bahwa siapapun akan meninggal dan dikuburkan yang berarti berpindah ke alam kubur sampai kelak datang kiamat. Tidak ada manusia yang hidup kekal di dunia ini. Selain itu sang ayah ingin mencontohkan bentuk bakti kepada anak kepada orang tuanya yang telah meningga dengan mendoakannya.

Menjadi Pribadi Luar Biasa, Tak Perlu Sama


“Akhwat kok ngebut ?!” begitulah komentar seorang ikhwan, saat melihat seorang perempuan berkerudung lebar melintas dengan cepat, mendahului laju motornya.
Ada juga yang berkomentar, “Kok yang jadi pembicara akhwat ya? Pesertanya kan ada ikhwan juga ….” sela seorang peserta training kepemimpinan ketika mendapati situasi yang berbeda dari yang biasa dialaminya.

Selasa, 24 Desember 2013

Meluruskan Shaf Dalam Waktu Singkat, Orang Amerika Ini Bersyahadat

Ada satu kisah menarik di Saluran TV Majd beberapa tahun silam, nama program acaranya “Satu Keluarga”. Adalah Dr. Yahya sebagai Da’i / Penceramahnya kala itu, dengan lantang ia mengatakan bahwa umat Muslim itu memang tidak pernah teratur, yang dibutuhkan umat Muslim adalah satu keyakinan untuk dapat melakukan suatu aksi.

Senin, 23 Desember 2013

Jangan Minum Teh Sebelum dan Sesudah Makan

Teh merupakan jenis minuman populer yang memiliki banyak penggemar di seluruh belahan dunia, termasuk di Indonesia. Bukan hanya karena rasa dan aromanya yang nikmat, namun teh juga kaya akan senyawa polifenol yang merupakan antioksidan kuat yang berkhasiat menunda penuaan sekaligus meningkatkan fungsi sistem kekebalan tubuh bagi mereka yang meminumnya.

Agar Jadi Pribadi yang Menyenangkan Dalam Pergaulan

Setiap orang memiliki karakter yang berbeda-beda. Ada orang yang tergolong ramah dan supel, ada yang bawaannya memang pendiam dan pemalu, bahkan ada pula orang yang memiliki karakter cenderung menyebalkan.
Mereka yang tergolong ramah dan supel biasanya dianggap lebih menyenangkan dan banyak disukai orang. Lingkungan pun biasanya akan lebih mudah menerima orang-orang dengan karakter seperti itu. Namun, apakah hanya orang-orang yang bawaannya ramah dan supel saja yang berkesempatan menjadi pribadi yang menyenangkan dalam pergaulan?

Menguak Rahasia Keajaiban Rahim



“Bukankah Kami menciptakan kamu dari air yang hina? Kemudian Kami letakkan dia dalam tempat yang kokoh sampai waktu yang ditentukan, lalu Kami tentukan (bentuknya), maka Kami-lah sebaik-baik yang menentukan.” (QS. Al Mursalaat: 20-23)

Maha suci Allah yang telah membuat kesempurnaan penciptaan. Al-Quran menyebut rahim (uterus) dengan istilah qaraarin makiin yang berarti tempat yang kokoh. Lalu bagaimanakah sudut pandang medis modern dalam menjelaskan keajaiban rahim ini?

5 Manfaat Utama Menjadi Orang yang Optimis



Berbahagialah bagi Anda yang memiliki jiwa yang optimis. Perasaan dan mental positif tersebut tak hanya akan membangkitkan energi positif bagi orang-orang di sekitar Anda, namun juga membangkitkan energi dan memberi pengaruh positif bagi jiwa dan raga Anda. Sejumlah riset yang telah dilakukan terkait masalah optimisme memperlihatkan begitu banyaknya manfaat yang bisa kita peroleh dengan menjadi orang yang optmimis.
Apa saja manfaat utama yang bisa dirasakan bila memiliki sikap optimis?

Jumat, 20 Desember 2013

Gelora Mudaku dan Lingkaran Kehidupan


Lagi-lagi gelora mudaku menanjak. Secara teori susah menjelaskannya, namun secara psikologi menguatkan mental, secara akal menjernihkan ide-ide, secara ruhiyah memantapkan jiwa, dan secara gitu loh, lingkaran itu lagi-lagi memancing gelora muda yang berada di dalam diri untuk keluar ingin menaklukkan dunia.
Percakapan yang memunculkan benih-benih harapan terus terulang setiap pecan. Pekerjaan yang sesungguhnya membuatku menjadi hidup dan terasa hidup. Menghidupkan jiwa yang mati dan menggerakkan raga yang berat melangkah. Percakapan yang menghidupkan kosakata berubah menjadi kerja, menghidupkan keyakinan menjadi pancaran ketulusan, menghidupkan imajinasi menjadi bangunan utuh yang menghiasi langkah dalam kehidupan

Cara Greget Agar Hidupmu Bergairah

Sadar atau tidak, apapun profesinya, kita perlu gairah dalam menjalaninya. Karena tanpa gairah, hidup ini tidak akan terasa indah. Bayangkan, bangun tidur saja muka sudah lecek; Melihat jam sudah malas, “Ah, masih jam segini,” lalu akhirnya tidur lagi; Kalau tidak tidur lagi, paling mandi, itu juga kalau tidak malas; Lalu berangkat kerja; Nunggu angkutan umum mengeluh karena lama; Masuk kendaraan mengeluh karena tempat kotor; Dan keluhan-keluhan lainnya.
Sadar atau tidak, sesungguhnya semakin banyak kita mengeluh maka kita akan semakin terpuruk dan tersugesti menjadi lebih buruk. Akhirnya kita menjalani waktu kita dengan muram dan suram. Padahal untuk membuat hidup lebih bahagia, yang kita perlukan adalah mensyukuri hidup ini. Kalau kata D’Masiv, “Syukuri apa yang ada, hidup adalah anugrah.”

Manfaat Dari Air Hujan Bagi Tubuh



Manfaat air hujan bagi tubuh kita-Air hujan memiliki suhu dibawah rata-rata dari air tawar lainnya. Sehingga bisa membuat badan menggigil kedinginan, walaupun hanya terkena air hujan beberapa saat saja. Bahkan bisa mengaklibatkan flu, batuk, dan meriang. Tapi walau demikian,air hujan ternyata berguna untuk beberapa hal pada tubuh manusia.

Minggu, 15 Desember 2013

Inilah Empbrio Sel Al-Qassam



Dalam catatan waktu selama 26 tahun sejak didirikan, Gerakan Perlawanan Islam Hamasberkembang dari perlawanan menggunakan senjata “batu” menjadi bom dan bom syahid. Fase itu berlalu sangat singkat. Sampai kemudian berkembang dan mampu memproduksi senjata-senjata roket yang mampu menembus jantung kota Tel Rabi (nama asli Palestina yang diubah zionis menjadi Tel Aviv). Fase-fase jihad dilalui dengan karya perlawanan inovatif. Embrio inovasi itu adalah sel Al-Qassam pertama di Tepi Barat dengan enginer Asy-Syahid Yahya Ayyash yang telah menggoyahkan kepercayaan diri entitas Zionis penjajah dan menjadikan penjajah yang menamakan diri ‘Israel’ itu  lebih lemah dari rumah laba-laba.

Sabtu, 14 Desember 2013

Sembilan Anak Suriah Kembali Meninggal Dunia karena Kedinginan


KONDISI pengungsian yang mengenaskan ditambah cuaca yang bersalju serta kurangnya peralatan untuk mengantisipasi cuaca dingin, telah membuat beberapa anak Suriah harus meninggal dunia.
Kelompok LSM dari Jaringan Suriah untuk Hak Asasi Manusia pada Jumat kemarin (13/12/2013) mengumumkan bahwa sembilan anak lagi termasuk 4 bayi yang baru lahir meninggal dunia karena cuaca yang sangat dingin.

Akhir Alam Semesta

“(Yaitu) pada hari Kami gulung langit sebagai menggulung lembaran-lembaran kertas. Sebagaimana Kami telah memulai penciptaan pertama begitulah Kami akan mengulanginya. Itulah suatu janji yang pasti Kami tepati; sesungguhnya Kami-lah yang akan melaksanakannya”. (Q.S.Al-Anbiya 104).
DAHULU, ketika Al-Qur’an al-Karim yang merupakan firman Allah SWT iniditurunkan, tidak ada seorang manusia pun yang mengetahui akhir alam semesta ini dan bagaimana bentuknya. Akan tetapi, Al-Qur’an kemudian mengisyaratkan kepada kita akhir alam semesta ini dengan firman Allah SWT.

Pesan Buya Hamka Kepada Pra Pemuda

                                              Penggiat Jejak Islam untuk Bangsa
 Hari ini adalah sejarah untuk masa depan. Tonggak-tonggak perjuangan dan perjalanan umat Islam masa kini menjadi lembaran-lembaran kisah yang akan di kecap di masa depan. Perjuangan masa kini sesungguhnya hinggap di bahu para pemuda. Meneruskan tongkat estafet perjuangan generasi sebelum mereka. Namun pemuda, bukan tanpa isi. Para pemuda itu, tidak bisa tidak, haruslah mengusung obor ilmu, guna menerangi kehidupan umat Islam saat ini.  Agar tidak menjerumuskan. Agar menegakkan keadilan dengan ilmu. Bukan belitan hawa nafsu. Pemuda dan Intelektualitas inilah yang akan menentukan jejak langkah kemudian.

Angkatan Udara Khalifah Ustmani


Oleh: Dr. Fahmi Amhar
HANYA  enam tahun setelah kesuksesan penerbangan pertama bermesin dari Wright bersaudara di Ohio, Khilafah Utsmani menjadi salah satu negara pertama di dunia yang memulai program penerbangan militer. Mengesankan karena tampak umat Islam dengan cepat mengadopsi teknologi ini untuk mendapatkan teknologi untuk melindungi Negara Islam dan ekspansinya, sebagaimana ditunjukkan oleh Nabi sendiri.
Dalam karyanya, At-Tabari melaporkan bahwa Nabi telah mengirimkan dua sahabatnya, ‘Urwah Ibnu Mas’ud dan Ghitan bin Salmah, ke kota Jarash di Suriah untuk mempelajari teknik pembuatan Dababas (senjata mirip tank) dan Manjaniq (ketapel raksasa). Ini adalah senjata yang digunakan Romawi waktu itu. Sirah Nabi juga memberi contoh seperti parit ala Persia dalam perang Khandaq.

Rabu, 11 Desember 2013

Taman Markaz Al-Quran

Mohon Doanya Insya Allah akan dibuka KOBER Markaz Al-Quran...


Santri mukim Markaz Al-Quran untuk SMP/SMA

Salaaaam.....ingin tetap sekolah di sekolah Favorit mu, tapi ingin Tahfidz Al-Quran ..
bergabunglah bersama Markaz Al-Quran dalam program Santri Mukim...
Daftar segera tempat terbatas...hubungi Markaz Al-Quran Jn Padasuka Sukamajukaler rt 01 rw 10 Indihiang Kota Tasikmalaya..08121456245 , 083827134512 , 081807808179.


Rabu, 24 Juli 2013

Mengapa Rasul Melarang Tidur Tengkurap?


YA’ISY bin Thikhfah Al-Ghifari berkata, “Bapakku menceritakan kepadaku bahwa ketika aku tidur di masjid di atas perutku (tengkurap), tiba-tiba ada seseorang yang menggerakkan kakiku dan berkata,‘Sesungguhnya tidur yang seperti ini dimurkai Allah.’Bapakku berkata,  ‘Setelah aku melihat ternyata beliau adalah Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam’,” (HR. Thabrani).
Hadist di atas jelas perintah dari Rasul agar kita tidak tengkurap saat tidur. Memangnya kenapa ya?
Imam Tirmidzi rahimahullah dalam sunannya berkata,“Bab makruhnya tidur tengkurap”, kemudian beliau mebawakan hadits: Dari Abu Hurairah radhiallahu ‘anhu, bahwasanya Rasulullah Shalallahu ‘alaihi wa sallam melihat seorang Laki-laki muslim tidur tengkurap, kemudian beliau bersabda, “Ini adalah cara tidur yang tidak disukai oleh Allah,” (Sumber: http://www.binbaz.org.sa/mat/18136).

Banjir Kendari, PKS Salurkan Bantuan di Titik-Titik Terparah Banjir



Banjir yang melanda Kota Kendari telah beberapa hari berlalu. Warga yang terkena dampak banjir mulai meninggalkan posko pengungsian untuk kembali ke rumah masing-masing. Namun, berakhirnya bencana banjir bukan berarti selesai juga masalah banjir. Pasca banjir yang melanda Kendari pekan lalu meninggalkan banyak masalah baru bagi para korban banjir. Kekurangan air bersih, makanan, dan pakaian hingga rusak ataupun hilangnya harta benda milik mereka merupakan beberapa di antaranya.

Sebagai wujud empati  terhadap apa yang dialami oleh warga pasca banjir, PKS Kota Kendari, kemarin, (22/7), memberikan bantuan di beberapa tempat yang mengalami dampak yang cukup parah. Selain mendistribusikan air bersih dan membantu warga membersihkan lingkungan dan rumah mereka, PKS Kota Kendari juga memberikan bantuan ratusan paket makanan jadi dan paket sembako serta pakaian siap pakai. Salah satu lokasi yang menjadi sasaran bantuan PKS Kota Kendari adalah Kelurahan Punggolaka, Kecamatan Puuwatu, tepatnya di RW 006, RT 19, 20, dan 21.

Daging Sapi Impor dari Australia Berpotensi Picu Kanker


 
Pemerintah melalui Badan Urusan Logistik (Bulog) telah mengimpor daging sapi dari Australia. Selain 3.000 ton daging beku untuk operasi pasar jelang lebaran itu, Kementerian Perdagangan juga bersiap membuka keran impor sapi siap potong, lagi-lagi dari Negeri Kanguru.

Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) mengkritisi kebijakan impor itu. Sebab, sapi Australia disinyalir kurang sehat karena memakai hormon untuk penggemukan. Sementara sampai sekarang, pemerintah tidak memberi jaminan tegas bahwa daging impor itu bebas masalah kimiawi.

Konsumen perlu mewaspadai hal tersebut karena pemerintah tidak menginformasikan atau memberikan jaminan bahwa daging sapi dari Australia itu bebas hormon atau tidak, kata pengurus harian YLKI Tulus Abadi, melalui siaran pers, Rabu (24/7).

IM Tawarkan “Jalan Keluar dari Krisis Kudeta”



Agenda utama revolusi 25 Januari 2011 adalah membawa Mesir ke dalam kehidupan demokratis dan konstitusional secara penuh dan nyata, untuk pertama kali dalam sejarah Mesir.

Rakyat telah berpartisipasi secara aktif dalam membangun lembaga-lembaga konstitusi. Tapi selalu saja ada pihak-pihak tertentu yang berusaha keras menghancurkan lembaga yang dibangun rakyat tersebut. Hal ini tidak memupuskan semangat rakyat dalam menyempurnakan bangunan mereka.

Pada tanggal 3 Juli 2013, militer telah meng-kudeta sistem demokrasi yang menjadi harapan seluruh rakyat. Kudeta juga telah menghancurkan seluruh lembaga konstitusi yang dibangun secara demokratis, yaitu presiden, parlemen, dan konstitusi.

Surat Terbuka Fahira Idris untuk Presiden SBY


BERGULIRNYA insiden Kendal yang melibatkan Front Pembela Islam (FPI) membuat banyak pihak ikut memberikan pendapat. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono—biasa dipanggil SBY—juga sudah memberikan tanggapannya. Tanggapan Presiden ternyata memicu respon dari pihak lain pula. Salah satunya adalah Fahira Idris.
Di samping kepedulian sosialnya yang tinggi, Fahira juga dikenal pemberani. Ia dinobatkan sebagai Twitter terinspiratif sejagad. Dalam polling yang bertajuk The Most Inspiring Tweeter tahun 2010, Fahira Idris (@fahiraidris) dinyatakan sebagai juara. Ia memperoleh 71 persen suara, unggul dari Diana Adams (@adamsconsulting), penulis dan wirausahawan asal Atlanta, AS yang mendapatkan 11 persen suara, juga unggul dari Aaron Lee, seorang ahli pemasaran Internet asal Malaysia. Pesaing Fahira berasal dari berbagai negara seperti Amerika Serikat, Inggris, India, Filipina, Malaysia dan lain-lain.

Sabtu, 20 Juli 2013

Misteri Terbelahnya Bulan


“Telah dekat datangnya Hari Kiamat dan Bulan telah terbelah. Dan jika mereka (orang-orang musyrikin) melihat suatu tanda (mukjizat), mereka berpaling dan berkata: “(Ini adalah) sihir yang terus menerus”. Dan mereka mendustakan (Nabi) dan mengikuti hawa nafsu mereka, sedang tiap-tiap urusan telah ada ketetapannya,”  [QS. Al-Qamar: 1-3].
NAMUN begitulah yang diingkari kaum musyrik terhadap mukjizat-mukjizat Allah swt, disebabkan kedengkian mereka terhadap islam.  Bahkan diantara keingkarannya pada peristiwa terbelahnya Bulan yang disebutkan dalam Al-Quran di Zaman Rasulullah Saw atau 14 Abad yang lalu.
Lebih dari itu tentang keingkaran kaum musyrikin dalam sebuah hadits diriwayatkan:
“Dari Abdullah Berkata bahwa Bulan terbelah menjadi dua bagian di zaman Rasulullah, kemudian Rasulullah Saw bersabda: “Saksikanlah, Dalam diriwayat lain dijelaskan bahwa  Ketika kaum Kafir Makkah meminta Rasulullah untuk memperlihatkan tanda-tanda kebesaran Allah serta menguji kebenaran Risalah baginda Rasulullah dengan memintanya Membelah Bulan, maka Allah Swt mengabulkan Doa beliau hingga pada malam hari tampaklah bulan terbelah menjadi Dua bagian, di mana bagian lainnya berada di sisi  Gunung Safa dan bagian lainya di sisi Gunung Qaikaan dan terlihat di antaranya bukit Hira , tapi mereka Kafir Makkah malah mengingkari Mukjizat tersebut dan berkata: “Muhammad telah Menyihir Kita”, kemudian sebagiannya berkata:  “ jika benar kita tersihir dia tidak akan bisa menyihir semua manusia Maka tunggulah sampai datang berita dari Orang-orang yang melakukan perjalanan jauh, ketika mereka (para Musafir) tiba mereka pun mengatakan bahwa mereka menyaksikan hal yang serupa. Tetapi Kaum Kafir Makkah tetap mengingkari Mukjizat tersebut dan berkata : “…(Ini adalah) sihir yang terus menerus,” (HR. Muslim: 7249).
Beranjak dari berbagai Riwayat yang serupa, dapat disimpulkan bahwa kejadian itu tidak hanya disaksikan oleh kaum Kafir Makkah saja tetapi Manusia yang berada di tempat selain Makkah pun pada waktu itu dapat menyaksikan peristiwa itu seperti yang dilakukan oleh Abu Jahal bahwa dia pernah menunggu para pedagang yang berdatangan dari berbagai Negeri jauh (seperti Syam) untuk menanyakan Peristiwa tersebut, maka mereka juga menyaksikan hal tersebut.
Penemuan ilmuwan NASA
Ilmuwan NASA Telah mengungkapkan bawah di bulan terdapat celah dengan panjang beberapa ratus kilometer, kemudian mereka pun menemukan beberapa celah lain di permukaan Bulan yang sampai sekarang belum diketahui penyebab retakan terebut, beberapa Ilmuwan lain beranggapan bawah celah tersebut bekas dari cairan Lava hanya saja spekulasi ini sebatas teori yang tidak terbuktikan, terdapat Sejumlah besar celah pada permukaan bulan, dan beberapa di antaranya mensimulasikan `Retakan yang tersambung` seolah-olah kita berada di depan permukaan logam retak kemudian merapat !, Ilmuwan NASA menyebut fenomena ini sebagai: `rilles are still a topic of research` yang berarti fenomena celah ini masih dalam proses penelitian, Bahkan hingga sekarang pun celah ini masih membingungkan para ilmuwan dalam menjelasan penyebabnya, dan semua teori yang mereka kemukakan jauh dari kenyataan gambar yang diperoleh oleh NASA.
bulan1
Gambar celah yang menyerupai retakan besar pada Bulan seperti bagian yang telah terpotong kemudian bersambung,
Ilmuwan mengatakan bahwa: “Jenis celah ini sangat jauh berbeda dengan celah yang terdapat di kerak Bumi dikerenakan Ukurannya yang begitu besar dan Aneh bagi kita ( Ilmuwan) dan bertentangan dengan teori-teori yang kita ketahui dalam Ilmu Fisika”. Misteri apakah yang tersimpan mengenai retakan itu..Bagaimana bisa terjadi..dan kapan terjadinya? Hingga sekarang Semua pertanyaan ini masih terus mencari dan menanti jawabannya.
Para Ilmuwan NASA telah memperoleh sejumlah besar gambar dari fenomena celah di Bulan yang justru membingungkan para Ilmuwan untuk menemukan penjelasan logis atau ilmiah.
bulan2
Foto bagian Bulan ini diperoleh dari NASA pada tahun 1969 dari ketinggian 14 Km dari permukaan Bulan, menunjukkan bahwa keadaan celah itu memperlihatkan efek “Fusi” maka mereka pun menganggap penyebab efek tersebut disebebkan oleh cairan Lava yang keluar dari celah-celahnya lalu menutupi celah tersebut. Referensi gambar dan badan antariksa AS NASA: http://apod.nasa.gov/apod/image/0210/rille_apollo10_big.jpg
Ada banyak gambar yang seolah-olah yang menyimulasikan bekas las Logam ! para peneliti kebingungan menyaksikan celah ini, sebagian  berpendapat bahwa pada jutaan tahun yang lalu terdapat cairan Lava di permukaan Bulan yang meninggalakan bekas celah tersebut, tetapi anggapan itu segera terbantahkan Karena bekas Lava yang terdapat di permukaan Bulan sangat jauh berbeda dengan bekas Lava yang ada di Bumi, dan tidak tampak bekas hancur dan ambruk pada bagian celah Bulan, tetapi celah ini memiliki sisi yang tajam seakan bekas retakan. Pada Umumnya lava yang tedapat pada gunung berapi sama dengan Lava yang ada di celah retakan kerak Bumi akan tetapi terdapat perbedaan mendasar antara celah Bumi dan celah Bulan, yaitu bentuk celah Bulan tampak halus dan Lunak seakan terbentuk dengan terampil.
Dalam sebuah laporan yang diterbitkan oleh American Geophysical Union pada tahun 1970, disebutkan bahwa penyebab terbentuknya Celah pada Bulan tesebut bertentang dengan teori-teori yang dikemukakan para Ilmuwan, dan diantara Laporan itu terdapat sebuah penjelasan dari seorang Insinyur bernama Ralph Juergens yang menjelasakan Bahwa sebelumnya telah terjadi sengatan Listrik yang sangat Kuat meyerupai sambaran Petir yang mengenai Bulan sehingga menyebabkan keretakan kemudian retakan itu tertutupi dan membentuk struktur las Listrik seperti pada dua potongan logam yang tersambung oleh tenaga listrik.
Seseorang Mungkin berkata: bagaimana mungkin Bulan bisa terbelah menjadi dua bagian, bisakah itu terjadi ? Lalu kenapa Bulan tidak runtuh ?, bahkan mereka pun akan berkata: jika benar terjadi, peristiwa ini sangat bertentangan dengan Hukum Fisika, gravitasi dan alam semesta ?
Jadi Kesimpulan dari permasalahan Ilmiah ini: Bahwa terdapat berbagai Mukjizat yang tidak dapat ditafsirkan dengan kekuatan Logika maupun kemajuan Sains, yaitu Mukjizat yang Allah Swt Khususkan kepada para utusan-Nya seperti Mukjizat tongkat Nabi Musa A.s Yang berubah menjadi ular dan Nabi Isa A.s yang dapat menghidupakan orang Mati atau Mukjizat-Mukjizat yang dimilik para Nabi dan Rasul yang  serupa dengannya….maka keajaiban-keajaiban seperti ini mustahil untuk ditafsirkan secara Ilmiah, karena hanya dengan imanlah seseorang bisa menjustifikasikan kebearan mukjizat itu.
“Kami akan memperlihatkan kepada mereka tanda-tanda (kekuasaan) Kami di segala wilayah dan pada diri mereka sendiri, hingga jelas bagi mereka bahwa Al Quran itu adalah benar. Tiadakah cukup bahwa sesungguhnya Tuhanmu menjadi saksi atas segala sesuatu?” (QS. Fushshilat: 53).
Diterjemahkan oleh Khairul Amri Hatta, Mahasiswa Indonesia di Yaman

Referensi:
1- Report published in EOS Transactions, American Geophysical Union (51), 1970.
2- Hadley Rille on the Moon, seen by SMART-1, SpaceRef Interactive Inc July 26, 2005.
3- The Moon and Its Rilles, http://www.thunderbolts.info/home.htm, Dec 19, 2006.
4- A Lunar Rille, www.nasa.gov, 2002 October 29.
5- Ewen A. Whitaker, Mapping and Naming the Moon, Cambridge University Press, 1999.

Imam Syafi’i Khattam Quran 60 Kali Setiap Ramadhan


SUDAH berapa juz yang Anda baca hari ini? Atau mungkin sudah beberapa kali khattam ya.  Ramadhan dan Al Quran memang dua kenikmatan tak ternilai yang diberikan Allah kepada kita. Keduanya saling melengkapi, seolah tak terpisahkan. Ada ikatan hakikat dan fisik antara Al Quran dengan Ramadhan. Ikatan tersebut adalah Allah menurunkan Al Qur’an di bulan Ramadhan, juga mewajibkan puasa.
Bagi Allah, membaca Al Quran merupakan ibadah paling utama di bulan Ramadhan yang suci ini, karena dengan senantiasa membaca Al Qur’an, kita mendapatkan banyak kebaikan.
Dipilihnya Ramadhan menjadi bulan puasa adalah karena Al Quran diturunkan pada bulan itu. Bahkan dalam tafsir Ibnu Katsir dijelaskan bahwa kitab-kitab Allah yang diturunkan kepada nabi-nabi yang lain juga diturunkan pada bulan Ramadhan.

Rabu, 17 Juli 2013

Di Hadapan Warga Kuwait, Konsul Prancis Ini Ucapkan Syahadat



SEORANG Konsul Prancis di Kuwait dikabarkan telah memeluk agama Islam dengan penuh keyakinan.
Media Shabestan mengutip media-media Arab memaparkan pada hari Selasa (16/7) bahwa sementara negara-negara Barat dan sekuler melakukan segala upaya untuk merusak Islam, namun tindakan konsul kedutaan Prancis di Kuwait, justru menunjukkan bahwa upaya-upaya tersebut tidak memberikan pengaruh apapun dalam jiwa manusia yang beriman.
Diplomat Prancis yang tidak ingin disebutkan namanya ini, juga salah seorang karyawan di Prancis. Ia menyatakan masuk Islam di tengah-tengah teriakan “Allahu Akbar” dari para warga yang datang menyaksikan.
Diplomat ini mengucapkan dua kalimah syahadatnya di Masjid Sultan Kuwait.
“Allah telah membuka iman di dalam kalbuku dan saya memeluk Islam dengan keterbukaan hati dan kepercayaan terhadap agama Islam,” ujarnya. 

Turki, TIME dan Mesir



Turki, Time, dan Mesir 

Sikap Perdana Menteri (PM) Turki Reccep Tayyi Erdogan sudah sangat tegas: pemerintahnya menolak keras penggulingan Presiden Muhammad Mursi oleh militer. Turki tetap mengakui Mursi sebagai presiden sah Mesir dan mendesak militer mengembalikan kekuasaan pentolan Ikhwanul Muslimin itu pada posisinya.

Mursi, kata Erdogan, terpilih secara demokratis pada pemilihan yang diikuti mayoritas rakyat Mesir. Jika ada pihak-pihak yang menginginkan kekuasaan Mursi, Turki meminta mereka bersabar dan bertarung saja pada pemilihan berikutnya. Presiden yang terpilih paling demokratis yang mempresentasikan suara mayoritas ini tidak bisa digulingkan oleh kerumunan orang yang dibekingi militer.

Tausiyah Ramadhan: Efek jauh dari Al-Qur'an



“Barangsiapa yang berpaling dari peringatanKu (Al-Qur’an), maka baginya rezeki yang sempit. Dan di hari kiamat dia akan didatangkan dalam keadaan buta” QS Thaha: 124.

Al-Qur’an adalah pegangan hidup setiap muslim, petunjuk jalan agar tidak tersesat dalam mengarungi bahtera kehidupan. Jika kita mempedomaninya, tentu akan diberkahi penuh keselamatan. Dan jika kita berpaling darinya, maka tentu akan ditimpa oleh berbagai bencana.

Hal ini sudah merupakan ketetapan Allah swt: “Sungguh telah berlaku sunnah (ketentuan) Allah, atas orang-orang sebelum kalian, maka berjalanlah kalian di muka bumi ini- dan saksikanlah- bagaimana akibat yang menimpa orang-orang yang mendustakannya (mengingkari Al-Qur’an)”.

Selasa, 16 Juli 2013

Gramatika Ramadhan



Ada yang sangat menarik dari setiap akhir ayat-ayat yang berkaitan dengan puasa Ramadhan. Ayat 183-187 surah Albaqarah diakhiri dengan fi'il Mudhari' (present dan future tense). Misalnya, ayat 183 yang diakhiri dengan la'allakum tattaqun, lalu in kuntum ta'lamun (184), la'allakum tasykurun (185), la'allahum yarsyudun (186), danla'allahum yattaqun (187).

Menurut gramatika bahasa Arab, akhir ayat-ayat tersebut mengandung arti bahwa puasa itu harus berwawasan masa kini dan mendatang. Ketakwaan itu mengawali, menyertai, mengakhiri, sekaligus menindaklanjuti Ramadhan.

Internet Sehat dan Aman Untuk Keluarga



Kehadiran internet se bagai hasil kecanggihan teknologi kini kian menjadi  kebutuhan. Internet  bisa dimanfaatkan setiap waktu. Dimana saja, oleh siapa saja dan dapat digunakan untuk menunjang beragam aktivitas.
Menurut kementrian Kominfo, tahun 2011 Indonesia menempati posisi ke-3 sebagai pengguna internet terbanyak di dunia. Yaitu 55 juta orang setelah Amerika Serikat dan India.  Namun sayangnya, masih banyak pengguna internet yang belum optimal dalam memanfaatkan media digital ini.
Sebagian masih menggunakan untuk hal-hal yang tidak produktif. Semisal mengakses situs yang berbau pornografi.